Lampu LED Mobil menjadi salah satu model lampu terbaru yang sangat populer dikalangan masyarakat. Seperti yang diketahui lampu merupakan salah satu komponen yang memiliki fungsi sangat penting bagi sebuah mobil.
Fungsi lampu pada sebuah mobil umumnya yaitu sebagai mata bagi para pengemudi pada malam hari. Sedangkan peran vital nya tentu juga berpengaruh terhadap intensitas cahaya yang dihasilkan.
Perlu Anda ketahui bahwa belakangan ini banyak sekali diciptakan teknologi-teknologi lampu yang lebih mutakhir dan modern oleh para produsen mobil. Salah satu model terbaru yaitu model lampu LED ini.
Peralihan lampu pijar ke teknologi LED atau Light Emitting Diode yang sudah dipakai pada semua kendaraan saat ini nyatanya telah menjadi sebuah kebutuhan dan trend yang harus diaplikasikan pada semua jenis mobil. Di tengah semakin berkembangnya teknologi Lampu LED tersebut, penting untuk mengenal dan memilih Lampu LED yang sesuai dengan kebutuhan Anda saat ini.
Nah bagi Anda yang saat ini sedang mencari model lampu LED mobil yang bagus dan berkualitas. Terlebih dahulu simak beberapa informasi terkait lampu LED di bawah ini
Fakta Tentang Lampu LED Mobil
Apa itu lampu LED mobil? bagi sebagian orang yang tidak begitu paham tentang dunia otomotif tentu akan merasa asing dengan model lampu LED yang sudah sangat populer ini.
Teknologi LED atau Light Emitting Diode merupakan jenis lampu terbaru yang memiliki banyak sekali kelebihan dibandingkan dengan model lampu halogen yang sudah banyak ditemukan di pasaran.
Apa kelebihan model lampu LED tersebut? Perlu Anda ketahui bahwa teknologi LED ini sudah banyak sekali dipakai pada lampu utama mobil baru saat ini.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan lampu jenis ini semakin diminati yaitu
Teknologi LED memiliki usia pakai yang lebih panjang, tahan terhadap guncangan, waktu respons yang sangat cepat, memiliki hasil pencahayaan serta warna sinar yang baik, hemat energi dan juga ramah terhadap lingkungan.
Berikut adalah daftar harga lampu led mobil terbaik. Harga lampu tergantung dari jenis, merk dan tempat pembelian. Semoga bisa menjadi gambaran bagi anda yang ingin menganti lampu led.
Jenis Lampu LED Mobil | Harga Dalam Rp |
---|---|
Lampu LED Mobil Plasma Daytime Running Light DRL 6 LED SMD | Rp47.000 |
Lampu LED Mobil Festoon Kabin Plafon | Rp36.000 |
Lampu LED Mobil HIRO i-PRECISION H4 – MITSUBISHI XPANDER | Rp2.200.000 |
Lampu LED Mobil Strobe Concave Crystal Blue [3 Watt] | Rp71.000 |
Lampu LED Mobil T10 | Rp19.000 |
Lampu LED Mobil Luxeon LED Plafon Mobil | Rp95.000 |
LED Philips Lumileds Foglamp Bohlam Lampu Mobil | Rp320.000 |
Canbus 6 SMD 5630 Chip Cree LED Lampu Senja Mobil | Rp30.000 |
RTD E03 Original Fog Lamp LED | Rp120.000 |
Autovision LG SIGMA-03 AE LED Bohlam Lampu Mobil
|
Rp255.000 |
Baca juga: Harga Lampu Sorot
Jenis-Jenis Lampu LED Mobil
Ada banyak sekali jenis-jenis lampu LED Mobil yang bisa Anda jumpai di pasaran. Masing-masing jenisnya pun memiliki spesifikasi dan keunggulan yang berbeda-beda.
Berikut ini beberapa jenis lampu LED yang tersedia di pasaran, antara lain
1. Lampu T10
Mungkin Anda sudah tidak asing dengan model atau jenis lampu LED yang satu ini. perlu Anda ketahui lampu T10 ini memiliki ukuran standar yang bisa dipakai untuk semua kendaraan mobil maupun motor dengan lebar soket nya yaitu 10mm atau 1cm.
Biasanya lampu jenis T10 sering sekali digunakan untuk lampu sign (sein, riting, kedip) lampu indikator panel dashboard, lampu senja, dan lampu plat nomor.
Ada berbagai pilihan yang tersedia dari jenis yang satu ini yaitu ada 1 mata, 3 mata, 5 mata, 9 mata, 12 mata, 18 mata, dan 21 mata.
2. Lampu Plafon/Dome Light
Selanjutnya yaitu jenis lampu yang sering sekali dipakai pada bagian kabin mobil. Jenis lampu ini tidak membutuhkan pencahayaan yang sangat terang.
Beberapa mobil keluaran terbaru pun bahkan tidak lagi menggunakan lampu jenis ini karena dianggap sangat boros aki.
Sehingga saat ini banyak ditemukan mobil sudah menggunakan lampu led berjenis SMD (surface mounth device) yang cukup tipis berwarna putih, terang, dan bersih.
Baca juga: Harga Stang Byson
3. LED Lumiled
LED Lumiled merupakan salah satu divisi khusus dalam pengembangan lampu LED yang berdaya tinggi dan merupakan anak perusahaan dari Phillips. Lampu LED jenis yang satu ini sering sekali digunakan sebagai lampu utama dalam dunia otomotif.
4. LED Cree
LED Care sendiri merupakan salah satu jenis dari lampu tambahan yang sering sekali dipakai pada mobil yang berupa lampu LED tersusun sesuai dengan kebutuhan dan kapasitas dari mobil.
Biasanya LED Cree ini digunakan sebagai pengganti lampu sein dan lampu rem.
Tips Memilih Lampu LED Mobil
Bagi Anda yang saat ini sedang mencari model atau jenis lampu LED yang berkualitas sebaiknya Anda perlu berhati-hati karena ada banyak sekali model lampu LED palsu yang terdapat di pasaran.
Sedikit informasi sebelum memilih lampu LED yang pas, pastikan untuk mengetahui cara kerja lampu jenis ini dengan temperaturnya kira-kira kurang dari 70 derajat celcius.
Mengapa demikian? Karena hal tersebut akan berpengaruh terhadap sistem pendinginan yang digunakan. Jadi patut untuk memperhatikan hal tersebut sebelum membelinya.
Baca juga: Harga Ban Sepeda
Beberapa tips memilih lampu LED Mobil yang berkualitas, antara lain
1. Ukuran
Hal pertama yang perlu untuk dipertimbangkan sebelum memilih lampu LED adalah melihat ukuran baik untuk ukuran kapasitas daya pancar nya atau dimensinya.
Mengapa demikian? Karena jika Anda menggunakan lampu LED yang memiliki daya pancar lebih dari yang dibutuhkan maka bisa saja malah membahayakan pengendara lainnya. Sehingga perlu memilih ukuran daya yang tepat.
2. Warna
Hal yang perlu diperhatikan selanjutnya yaitu masalah warna. Meski terdengar simpel namun banyak orang yang asal dalam menggunakan paduan warna pada lampunya.
Jika mobil tersebut untuk kebutuhan modifikasi, mungkin hal tersebut umum untuk dilakukan. Namun jika lampu LED Mobil variasi tersebut dipakai dijalan raya maka bisa membahayakan keselamatan pengendara lainnya.
Misalnya pada saat kondisi hujan dengan lampu berwarna putih, tentu hal tersebut akan membuat pandangan terganggu.
3. Sistem Pendingin
Seperti yang diketahui bahwa lampu LED mempunyai kemampuan pendinginan, yaitu pendingin udara, kipas dan air.
Pendingin kipas juga banyak digunakan, karena harganya cukup terjangkau dibandingkan pendingin cairan. Jadi pastikan untuk menyesuaikan antara lampu LED yang akan Anda gunakan dengan sistem pendingin yang tersedia pada mobil Anda.
Perlu Anda ketahui saat ini sudah ada aturan pemakaian lampu LED mobil di Indonesia. Jadi para pengendara tidak boleh sembarangan mengubah lampu mobil bagian depan.
Menurut Undang-Undang Republik Indonesia No. 22/2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan mengenai larangan benda berbahaya pada kendaraan yang dapat merugikan kesalamatan pengguna jalan lainnya. Jika tetap melanggar peraturan tersebut maka sangsi yang diberikan yaitu pidana kurungan 2 (dua) bulan atau denda maksimal Rp500.000, seperti tertulis pada pasal 279.
Bagi Anda yang saat ini sedang mencari lampu LED paling terang dan berkualitas, ada beberapa rekomendasi lampu LED mobil paling terang yaitu PHILIPS Ultinon LED H4 Bohlam Lampu, LED Cree V18S 100W, OSRAM RETROFIT 6431 SUPER WHITE (6700K), dan masih banyak lagi.
Berapa harga lampu LED? Pada umumnya harga lampu LED mobil sendiri tergantung dengan mereknya. Semakin bagus dan berkualitas merek lampu tersebut maka harganya pun semakin mahal.
Untuk lampu LED jenis PHILIPS Ultinon LED H4 Bohlam Lampu di banderol dengan harga 1,5 jutaan. Cukup mahal, bukan? Demikian tadi sedikit informasi tentang lampu LED Mobil mulai dari jenis, cara memilihnya hingga harga lampu LED di pasaran.
Semoga informasi diatas dapat bermanfaat dan membantu Anda dalam menemukan lampu LED untuk mobil yang berkualitas dan tahan lama.
[ratings]
Leave a Reply